Madurazone.co, Sampang – Riyan Nur Hidayat dan Nur Hasan, siswa SMP Negeri 2 Sampang, Madura, Jawa Timur mengerjakan soal ujian nasional (UN) di dalam mobil di depan halaman sekolahnya. Itu lantaran kedua siswa itu mengalami kecelakaan.. Yakni mengalami patah tulang di bagian pinggul untuk Nurhidayat, Sementara Nur Hasan mengalami luka di tangan dan kaki.
”Karena tidak bisa mengerjakan di dalam sekolah. Maka, kami memperbolehkan mengerjakan di luar kelas. Dengan tetap dilakukan pengawasan. Supaya bisa tenang mengerjakan soal,” kata Kepala SMP Negeri 2 Sampang, Djiwa Setiadi.
Kendati demikian, pihaknya berharap dengan kondisi yang dialami siswa itu tidak akan mengurangi nilai yang ada. Diharapkan tetap lulus dengan cara memuaskan. ”Artinya, meski dengan kondisi terbatas, namun bisa mengerjakan soal UN. Sehingga, bisa lulus memuaskan,” ungkapnya.
Tidak hanya itu, dia juga berharap semua siswa bisa lulus semua dengan nilai yang cukup memuaskan pula. (rid/red)