Kapolres Sumenep Meminta Maaf Kepada Wartawan

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Insiden pengusiran wartawan saat peliputan oleh Kasat Reskrim Polres Sumenep, AKP Moh Nur Amin akhirnya mendapatkan respon Kapolres Sumenep AKBP Rendra Radita Dewayana. Perwira dengan dua melati di pundak itu meminta maaf kepada kuli tinta atas perbuatan yang dilakukan anak buahnya.

Itu disampaikan orang nomor satu di Korp Bhayangkara Sumenep saat bertemu dengan awak media di aula Mapolres. Pekerja media melakukan audensi usai melakukan aksi. “Saya atas nama pimpinan Polres dan pribadi meminta maaf kepada wartawan. Terutama terhadap korban pengusiran,” kata Kapolres.

Muat Lebih

Menurutnya, dalam institusi kepolisian, apabila ada bawahan berbuat masalah, maka juga menjadi tanggungjawab pimpinan. “Makanya, karena saya sebagai pimpinan saya juga bertanggungjawab. Tidak salah jika saya meminta maaf kepada para wartawan,” ungkapnya.

Sebenarnya, sambung dia, dirinya tidak tau persis kejadian pengusiran itu. Sebab, sedang berada di luar kota. ” Saya dikasih tahu teman kalau ada pengusiran kepada wartawan, kemuadian saya konfirmasi kesini (polres) ternyata benar. Saya terkejut saja,” tuturnya.

Sebelumnya, Kasat Reskrim Polres Sumenep, AKP Moh. Nur Amin diduga melakukan “Pengusiran” terhadap sejumlah wartawan, Jumat (13/5/2016) ketika hendak melakukan peliputan di Aula Sutanto pasca razia dua kafe di sumenep. Saat itu, petugas mengamankan 17 orang warga. (AL/red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.