FHK2 Sumenep Desak Dewan Perjuangkan Nasib Honorer

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Forum Honorer Guru Kategori II ( FHK2 ) Mendesak DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur untuk ikut memperjuangkan nasib THL K2. Yakni, dengan mendatangi KemenPAN RB di Jakarta. Itu disampaikan melalui surat ke komisi I dan IV DPRD setempat.

Ketua Forum Guru Honorer Kategori II, Abd Rahman Mengatakan, pihaknya sengaja melayangkan surat agar tahu kondisi riil dan nasib Ribuan guru honorer di sumenep. “Sebagai acuan agar kunker mempertanyakan nasib kami ke pusat,” katanya.

Muat Lebih

Lebih lanjut Rahman menjelaskan, FHK2 Sumenep Menginginkan supaya dua komisi tersebut segera melakukan audiensi dengan Menpan RB, BKN, dan Komisi II DPR RI di Jakarta guna membahas nasib FHK2 yang hingga saat ini masih terkatung-katung

“Saya dan teman-teman FHK2 tetap akan terus mendesak pemerintah pusat di Jakarta agar mengangkat Guru Honorer K2 di daerah menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS)”. Katanya menegaskan.

Apalagj tahun ini pemerintah akan mengangkat PNS dari unsur tenaga medis. “Ini kami anggap tidak adil, karena pemerintah pusat tahun ini akan mengangkat tenaga medis, yakni Bidan PTT menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS)” Pungkasnya. (AL/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.