Gawang Sumbawa Barat Lima Kali Jebol, Perssu Terus Curi Poin

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Performa Perssu Super Madura memang sunggu mengagumkan. Buktinya, dalam laga ketiga di ISC (Indonesia Soccer Championship), Laskar Kuda Terbang ini berhasil menaklukkan lawannya dengan skor 5-0.

Maklum, sejak awal pertandingan skuad Sumekar ini memang menekan lawan PS Sumbawa Barat. Apalagi, lokasi GOR A. Yani cukup menguntungkan dengan banyaknya supporter. Serangan yang bertubi-tubi ternyata membuahkan 1 gol di babak pertam lewat tendangan Bakori Andreas.

Muat Lebih

Pada babak kedua, keberingasan laskar kuda terbang tak terbendung. Serangan dari sejumlah sisi tim asuhan Salahuddin dilancarkan. Alhasil, pada menit ke 59 gol kembali tercipta lewat Benny Azhar. Baru pada menit ke 70, Yualianus berhasil mencipta gol. Gol susulan kembali terjadi dari kota penalti melalui tendangan Didik Aryanto pada menit 83.

Tim perssu terus mengurung tim Sumbawa Barat. Namun, detik-detik menjelang peluit panjang, ternyata gawang Sumbawa Barat kembali jebol. Akhirnya skor 5-0 untuk perssu. “Alhamdulillah, ini kemenangan yang cukup luar biasa,” kata manajer Perssu Achmad Fauzi.

Fauzi menjelaskan, talenta Perssu memang cukup dibanggakan. Namun, pihaknya meminta pemaian tidak terlena. Terus berjuang untuk memberikan point kembali pada laga Berikutnya. “Kami minta untuk melakukan evaluasi. Supaya kedepan akan lebih matang,” ungkapnya. (yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.