H-4, Terminal Arya Wiraraja Sumenep Masih Lenggang

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Di terminal Arya Wiraraja Sumenep, Madura, Jawa Timur tidak tampak ada peningkatan penumpang. Bahkan, terminal tersbesar di kota Sumekar ini masih terlihat lenggang hingga H-4 lebaran Idul Fitri 1437 H.

Kabid Perhubungan Darat Dinas Perhubungan (Dishub) Sumenep, Abdul Hadi mengakui belum adanya lonjakan signifikan. Bahkan, suasan arus mudik tidak begitu terasa. “Maklum, terminal titik awal pemberangkatan. Di arus mudik, banyak penumpang tidak masuk terminal,” ungkapnya.

Muat Lebih

Pihaknya memprediksi lonjakan baru akan terasa pada H-3 lebaran nanti. Dan, lonjakan yang luar biasa baru akan terjadi saat arus balik. “Saat arus balik baru akan terasa kalau ada peningkatan penumpang luar biasa. Kalau arus mudik ya seperti biasa,” ujarnya.

Dia mengungkapkan, pihaknya juga tetap mengawasi perkembangan arud mudik, utamanya pada H-1 lebaran. Sebab, disitulah puncak arus mudik yang sebenarnya. “H-1 itu puncak arus mudik, sebab esok harinya akan melaksanakan lebaran di kampung halamannya,” tukasnya. (Al/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.