Dishutbun Pamekasan Lahan Kering Mulai Menyusut

  • Whatsapp

Madurazone.co, Pamekasan –  Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun) Pamekasan, Madura, Jawa Timur telah melakukan penghijauan seribu hektar setiap tahunnya. Itu dengan asumsi bibit yang disebarkan ke masyarakat hidup separo dari 2.000 hektar dengan 2 juta bibit. 

“Lahan kering di Pamekasan mencapai 30 ribu hektar. Namun, setiap tahunnya sudah kita hijaukan per 1 hektar,” kata Ajib Abdullah, Kepala Dishutbun kota pendidikan itu. 

Muat Lebih

‎Dia mengungkapkan, upaya untuk melakukan penghijauan terus dilakukan. Yakni, dengan cara melakukan pemberian bantuan bibit. Sesuai renstra kita punya dua juta bibit dan itu yang disebarkan. Jadi, sudah maksimal kami melakukan upaya penghijauan lahan kering,” ungkapnya.

Pihaknya bahkan terus melakukan upaya untuk melakukan penghijauan setiap tahunnya. “Setiap tahun pasti kami lakukan. Makanya kami berani bilang jika setiap tahunnya penghijauan itu sampai 1 hektar,” tukasnya. (zand/red)‎

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.