Warga Giligenting Ditemukan Tewas Mengapung

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Sama, 60, Warga Desa Gedugan, Kecamatan Giligenting, Sumenep, Madura, Jawa Timur di temukan tewas mengambang di perairan Kahuripan. Dia diduga tewas karena tenggelam akibat hantaman ombak.

Informasi yang berhasil dihimpun, Sama pamit berangkat melaut pada Sabtu habis subuh (27/8/2016). Namun, hingga keesokan harinya tetap tidak pulang ke rumah. Akhirnya, keluarga dan warga langsung mencari pria paru baya tersebut. Saat dilakukan pencarian, ternyata Sama ditemukan tak bernyawa dengan mengambang di perairan Kahuripan.

Muat Lebih

“Dia ditemukan sudah dalam keadaan tidak bernyawa,” kata Rudi Hartono warga setempat.

Menurutnya, penyebab pastinya belum diketahui. Namun, dugaan sementara karena kecelakaan sendiri. ”Mungkin dihantam ombak atau perahunya bocor. Sebab, saat korban izin pamit mancing, dia sendirian,” jelasnya.

Sementara Kanitreskrim Polsek Giligenting Aiptu Agus Sugito mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kematian tersebut. “Sementara tidak ada kesengajaan. Murni karena kecelakaan laut,” ucapnya. (yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.