Banjir Sampang, BPBD Jatim Bangun Dapur dan Tempat Pengungsian

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sampang – Meski banjir di Sampang sudah mulai menyusun, namun BPBD ( Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Jawa Timur tetap bertindak. Bahkan, sudah menyiapkan tiga dapur umur di tiga lokasi.

Dapur umum itu berada di Jalan Semeru, Jalan Pahlawan, dan Jalan Rajawali. Di dapur tersebut sudah disiapkan sejumlah logistik, termasuk selimut untuk kebutuhan warga. “Pengungsian juga sudah disiapkan, di fasilitas umum dekat dengan daerah terdampak,” kata Kepala BPBD Jatim Sudharmawan.
 

Muat Lebih

Kendati demikian, Sudharmawan menyesalkan karena tidak ada warga yang mau mengungsi. Mereka memiliki untuk berada di dekat rumahnya. “Saya tidak paham, aneh-eneh memang. Kami sudah berupaya menyiapkan pengungsiannya,” ujarnya.

Sedikitnya, Delapan desa dan dua kelurahan di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, terendam banjir pada Minggu, 25 September 2016. Banjir terjadi karena meluapnya Kali Kemuning, Sampang, setelah diguyur hujan deras Minggu pagi sekitar pukul 04.00 WIB hingga 05.00 WIB. (rid/red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.