Madurazone.co, Pamekasan – Sebanyak 110 sekolah di Pamekasan, Madura, Jawa Timur tanpa Kepala Sekolah definitif sejak beberapa bulan terakhir. Rinciannya, 100 lembaga di tingkat Sekolah Dasar Negeri (SDN) dan 10 lembaga di tingkat Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN).
“Memang cukup banyak sekolah yang tidak ada Kasek definitif, Kasek masih dijabat oleh Plt (pelaksana tugas). Sehingga, proses KBM (Kegiatan belajar mengajar di sekolah tidak terganggu,” kata Kepala Bidang (Kabid) Ketengaaan Disdik Pamekasan Suryanto.
Dia mengungkapkan, pihaknya menginginkan di tahun ini akan segera dilakukan pengisian. Apalagi, calon kaseknya memang sudah disiapkan. “Untuk calon sudah tidak ada masalah. Jadi, akan segera kami isi secepatnya di tahun ini,” ungkapnya dengan nada santai.
Pihaknya berjanji tahun ini semuanya terisi. Semua calon Kasek saat ini masih mengikuti diklat di Surabaya. “Pematangan materi di Surabaya. Intinya SDM dan administrasi sudah tuntas. Tinggal menunggu waktu,” tukasnya. (nz/red)