GOW Sumenep Gelar Nikah Massal. Nia Kurnia : Ini Bagian Melindungi Perempuan

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Sumenep, Madura, Jawa Timur menggelar acara nikah massal di gedung Korpri, Rabu (14/12/2016). Dalam acara nikah massal itu diikuti sebanyak puluhan pasangan suami istri (pasutri) dari sejumlah wilayah di kecamatan kota Sumekar ini.

Acara nikah massal dibuka langsung oleh bupati Sumenep Dr. KH. A. Busyro Karim. Para peserta nikah massal ini datang ke lokasi pernikahan dengan cara unik. Mereka mengendarai odong-odong ke lokasi acara. Rasa semangat dan ceria tampak terlihat pada pasutri yang akan melangsungkan nikah dengan dicatat secara agama dan negara.

Muat Lebih

Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Sumenep, Nia Kurnia Fauzi kegiatan nikah massal ini dalam rangka memperingati hari ibu dan hari amal bhakti kemenag ke-71 ini, sedikitnya terdapat 50 pasangan yang belum memiliki surat nikah.

“Ada 34 pasutri yang dinikahkan secara massal, untuk 16 pasutri lainnya masih dibantu mengurus administrasinya,” katanya.

Selain itu, sambung istri wakil bupati Sumenep, pernikahan ini sebagai wujud dari melindungi perempuan. Sehingga, tidak mudah ditinggalkan suami, karena sudah tercatat dengan mendapatkan surat nikah. “Peserta warga kurang mampu, jadi dibantu admisnitrasinya,” ucapnya.

Perempuan dengan murah senyum ini menambahkan, pihaknya akan terus konsentrasi dalam hal melaksnakan nikah massal ini. Utamanya di daratan. Sehingga, tidak ada alasan untuk tidak mencatatkan pernikahannya ke KUA (Kantor urusan agama).

Bupati Sumenep A Busyro Karim menyampaikan, nikah massal ini salah satunya memberikan kepastian hukum secara formal bagi pasangan suami istri beserta anak-anaknya. ” kepemilikan surat nikah sangat penting sebagai bukti sudah menjadi sepasang suami istri,” ujarnya. (nr/red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.