Proyek Desalinasi Mubazir, Sejumlah Aset Raib

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Proyek desalinasi (penyulingan air laut menjadi air tawar) di Desa Banbaru, Kecamatan Gili Genting, Sumenep, Madura Jawa Timur menjadi mubazir. Akibatnya, banyak peralatan dari proyek tersebut hilang, diduga diambil oknum tidak bertanggung jawab.

Tokoh pemuda setempat Syaiful Anang menjelaskan, banyak fasilitas proyek yang dibangun 2006 itu hilang. Salah satunya mesin pompa air dan pipa yang seharusnya dijadikan sebagai saluran air.

Muat Lebih

“Awalnya ada dua untuk mesin hinornya, tapi saat ini sudah tidak ada. Kami tidak tahu itu kemana,” katanya.

Proyek pengadaan desalinasi itu dibangun pada tahun anggaran 2006 lalu senilai Rp 1.450.000.000. Pembanguan tersebut dilakuakn oleh dua CV, yakni CV. Karya Bakti Sumenep dan CV. Dua Bintang Utama. Itu untuk memenuhi kebutuhan air bersih. Sayangnya hingga saat ini tidak juga dioperasikan.

Oleh sebab itu, pihaknya berharap agar pemerintah daerah tegas menyikapi hal itu, Sebab dirinya tidak ingin proyek tersebut menjadi monomin yang berada di daerahnya itu. ”Kalau bisa disegerakan, itu lebih baik,” kata dia.

Kepala Energi Sumber Daya Alam (ESDM) yang sekarang menjabat sebagai kepala Bagian Sumber Daya Alam Abd Kahir menjelaskan, itu merupakan program lama, sehingga pihaknya masih akan cek dulu. “Itu sudah diberikan kepada masyarakat, jadi kami tidak tahu seperti apa kalau hilang,” ungkapnya. (nr/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.