Madurazone.co, Sumenep – Beredarnya bingkisan dan atribut Kristen ke sejumlah SD di Sumenep, Madura, Jawa Timur menjadi pukulan telak bagi dinas pendidikan (Disdik) Setempat. Disdik dipastikan Kecolongan dengan beredarnya kritenisasi ke lembaga pendidikan di bawah naungannya.
Sebab, Kepala Disdik Ach. Shadik mengakui tidak mengetahui jika akan ada bingkisan yang berkedok kritenisasi. Menurutnya, yang diketahui pihaknya hanya sebatas sosialisasi wawasan kebangsaan saja. “Kami hanya tahu sosialisasi saja, makanya dikeluarkan rekomendasi. Sebab, bisa membantu pihaknya,” ungkapnya.
Hanya saja, dalam pelaksanaanya ternyata malah memberikan atribut kristiani. Dan, ini dipastikan tanpa pemberitahuan kepada pihaknya. “Namun, karena ini sudah terjadi, kami mohon maaf,” tuturnya. (yas/yt)