Madurazone.co, Sumenep – Kondisi gedung DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur sangat memperihatinkan. Buktinya, atap gedung wakil rakyat itu nyaris ambruk. “Aspis” tampak bergelantungan di depan ruang paripurna gedung para legislator ini.
Pantauan media ini, sangat tampak atap gedung mulai menganga. Bahkan, jika sewaktu-waktu atap itu bisa diroboh, dan bisa membahayakan pegawai maupun anggota wakil rakyat. Bahkan, di sekeliling lokasi ini sudah tampak rapuh, jika dibiarkan bisa saja menggelantung dan ambruk. Memprihantinkan.
Aktifis Lembaga Demokrasi dan Kebangsaan (LemDek) Affandi Ubala menjelaskan, pihaknya sangat memprihatinkan kondisi gedung wakil rakyat tersebut. Seharusnya gedung rakyat ini mewah, atap nya pun harus terawat. “Tapi, kenyataannya malah kondisinya rapuh dan nyaris ambruk,” ujarnya.
Padahal, sambung dia, di setiap gedung pemerintah terdapat biaya pemeliharaan. Itu bisa diambil jika kondisi gedung mulai memprihatinkan. “Lalu, kondisi gedung tetap saja memprihantinkan. Kemana Anggaran untuk pemeliharaan gedung para wakil yang dipilih rakyat ini,” ungkapnya.
Ketua DPRD Sumenep Herman Dali Kusuma menjelaskan, kondisi gedung sudah rapuh. Kendati demikian, pihaknya memastikan masih akan melakukan perawatan. “Ya, nanti akan diperbaiki,” katanya singkat. (nz/yt)