Perkuat Madura FC, Majemen Boyong Dua Pemain Timnas

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Madura FC tampaknya tidak main-main dalam mengikuti kompetisi sepak bola ke depan. Tak tanggung-tanggung, manejeman laskar Jokotole ini lasung menggandeng pemain tim nasional (timnas) U 23.

Dua pemain yang diboyong Madura FC itu adalah Aldair dan Bahtiar. Kedua pemain ini merupaka jebolan Persela (Persatuan Sepak Bola Lamongan). Kedua pemain ini akan memperkuat Madura FC dalam setiap laga yang akan diikuti. Sehingga, bisa menyabet poin maksimal.

Muat Lebih

Untuk posisi pelatih, manajemen mepercayakan kepada Solehuddin mantan pelatih Perssu asal Banjarmasin. Pelatih kebanggaan warga Sumenep langsung curi start merekrut pemain yang diharapkan bisa membawa klub ini ke kasta tertinggi dalam sepak bola.

“Seleksi Pemain sudah kita lakukan. Kami akan terus melakukan pembinaan, khususnya berlatih. Semua lini depan, belakang insya Allah sudah mulai terisi, ” kata pelatih Madura FC Salahuddin.

Salahuddin menjelaskan, ke depan tentu saja harus kerja ektra untuk mencuri banyak poin di setiap laga. Sehingga, bisa berada di puncak klasemen. Harapannya, tentu saja hadir sebagai pemenang alias juara. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.