Madurazone.co, Pamekasan – Meski tak banyak aksi buruh 1 Mei 2017 di Pamekasan, Madura, Jawa Timur, namun Polres setempat tetap menjadi atensi. Buktinya, Korp Bhayangkara kota gerbang salam ini menyiagakan 300 personil gabungan.
Ratusan Personil itu terdiri dari Polri, TNI, Satpol PP, Brimob dan Dinas Perhubungan (Dishub). “Memang tidak ada rencana aksi, namun kami berjaga-jaga saja khawatir ada aksi dadakan, ” kata Kapolres Pamekasan AKBP Nowo Hadi Nugroho.
Personil tersebut, sambung perwira dengan dua melati dipundak itu, akan disebar di sejumlah titik yang bisa saja dijadikan lokasi aksi. Sebab, belum ada kabar terjadinya aksi buru menyambut May Day di Kota gerbang salam ini. (zn/red)