Mobil Diduga Dikemudikan Oknum DPRD Sumenep Terlibat Kecelakaan

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) terjadi di Jalan raya Pamekasan – Sumenep tepatnya di Desa Pragaan Laok, Kecamatan Pragaan, Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (29/6/2017). Kecelakaan antara mobil pelat merah dengan motor.

Kecelakaan itu terjadi saat mobil dengan pelat nomor M 1330 VP yang diduga dikendarai oknum anggota DPRD Sumenep melaju dari arah Timur ke Barat. Sesampainya sampai di depan kampus IDIA mobil tersebut hendak belok masuk ke kampus tersebut.

Muat Lebih

“Sementara dibelakanya ada motor dari arah yang sama. Karena begerak dengan kecepatan lumayan, sehingga sepeda motor tidak bisa menghindar. Akhirnya, terjadi laka lantas. Motor dengan merek honda beat itu dikendarai Iskandar dengan membonceng Wardatul Jamilah, warga Sampang, ” kata Kasubag Humas Polres Sumenep AKP Suwardi.

Suwardi mengungkapkan, akibat kecelakaan tersebut korban mengalami luka cukup serius. Bahkan, Iskandar mengalami lecet hingga tidak sadarkan diri. “Sementara Wardatul Jamilah mengalami pendarahan hidung, juga tidak sadar. Kini sudah dirujuk ke RSUD dr. Moh. Anwar, ” ucapnya.

Mantan Kapolsek Kalianget ini menuturkan, pihaknya sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). “Petugas sudah turun dan mengamankan BB. Kasus ini sudah ditangai Laka Lantas Polres, ” tuturnya perwira berkumis ini. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.