Raih Predikat Paripurna, RSUD Sumenep Komitmen Tingkatkan Pelayanan

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – RSUD dr Moh Anwar Sumenep, Madura, Jawa Timur, patut berbangga hati. Pasalnya, dalam akreditasi yang dilakukan, rumah sakit pelat merah ini mendapatkan nilai paripurna alias tinggi, dengan predikat bintang lima.

Nilai itu diperoleh setelah tim surveyor dari Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS) melakukan telaah dan penilaian terhadap rumah sakit pimpinan Fitril Akbar ini. Sehingga, pihak rumah sakit patut berbangga karena tim memberikan nilai paling tinggi.

Muat Lebih

“Kami sangat bangga dengan nilai paripurna ini. Sebab, nilai tersebut cukup membuat puas. Dengan begitu, rumah sakit sudah dinilai cukup bagus oleh tim surveyor. Ini patut kita syukuri, ” kata Direktur RUSD dr. Moh. Anwar dr. Fitril Akbar.

Diraihnya nilai tertinggi itu, sambung dia, tentu saja tidak lepas dari kerja keraa manajemen, karyawan yang ada. “Masyarakat juga memiliki peran penting dalam mewujudkan pelayanan kesehatan lebih baik. Kami sangat berterima kasih, ” ujarnya.

Menurut Fitril, ,untuk meraih predikat sempurna dalam akreditasi rumah sakit tidak semudah membalikkan tangan. Sebab, harus melalui penilaian sesuai dengan standae KARS. Setidaknya ada empat kelompok standar dengan 1048 elemen penilaian yang harus dipenuhi. Salah satunya, standar pelayanan berfokus pada pasien, standar pelayanan menejemen rumah sakit, sasaran keselamatan pasien dan sasaran MDG’S.

“Kelulusan dalam akreditasi itu ada 4 tingkatan, yakni predikat dasar, madya, utama dan paripurna. Alhamdulillah kita memperoleh predikat tertinggi,” jelas dr Fitril.

Fitril menambahkan, predikat ini hendaknya tidak direspon dengan busung dada. Melainkan, harus diniatkan untuk berbuat dan bekerja lebih baik lagi untuk mewujudkan pelayanan kesehatan lebih prima dan optimal lagi. “Jangan terlena, terus berbenah agar pelayanan kesehatan lebih baik, ” tukasnya. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.