Wabup Sumenep : Mengisi dan Mempertahankan Kemerdekaan Wajib!

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Menyemarakkan kemerdekaan masih terus digalakkan wakil bupati (wabup) Sumenep, Madura, Jawa Timur, Achmad Fauzi. Buktinya, Minggu (27/8/2017), orang nomor dua di lingkungan pemkab Sumenep kembali berbaur dengan warga sambil Jalan-Jalan Sehat (JJS).

Politisi muda PDIP ini melepas JJS di dua tempat, yakni Pangarangan dan Kepanjin Kecamatan Kota. Ratusan warga mengikuti jalan sehat dalam rangka memeriahkan dan menyemarakkan hari lahir Bangsa Indonesia ini.

Muat Lebih

Wabup Sumenep Achmad Fauzi memjelaskan, JJS yang diselenggarakan Pangarangan dan Kepanjin bagian dari upaya menyemarakkan HUT RI ke 72. Bahkan, itu bisa dijadikan upaya mempererat tali silaturrahmi antara sesamai, khususnya dalam menjaga NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).

“Disamping menyehatkan badan, namun juga silaturrahmi untuk memastikan kebhinnekaan. Sehingga, keutuhan NKRI tetap terjaga, ” katanya kepada madurazone.co.

Dia mengungkapkan, sehingga spirit kemerdekaan harus terus dipupuk bagi generasi muda. Sebab, mengisi dan mempertahankan kemerdekaan merupakan suatu kewajiban. “Jas merah, jangan sekali-kali melupakan sejarah. Spirit founding father harus dipupuk dalam diri kita, ” tukasnya. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.