Datangi Puskesmas di Pulau Sepudi, Ketua DPRD Sumenep Merasa Dilecehkan

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Terdapat insiden menarik menarik dalam safari kepulauan bupati dan wakil bupati (wabup) 2017 di kepulauan Sepudi, Sumenep, Madura, Jawa Timur. Ketua DPRD Herman Dali Kusuma merasa dilecehkan oleh kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) A. Fatoni.

Informasi yang berhasil dihimpun madurazone.co, kejadian itu bermula saat ketua DPRD mendatangi puskesmas Gayam, PulaU Sepudi untuk berintraksi dengan pegawai dan paramedis. Setidaknya untuk memberikan pujian yang “prestasi” yang diraih. Namun, tiba-tiba paramedis dimintas untuk masuk ke ruangan masing-masing.

Muat Lebih

“Saya merasa dilecehkan oleh kepala dinas yang memberikan sinyal untuk tidak mendengarkan omongan saya. Padahal, saya hanya ingin mengapresiasi prestasi dan keikhlasan atas pengabdian kepada masyarakat dalam melayani, ” kata Ketua DPRD Sumenep Herman Dali Kusuma.

Politisi PKB Sumenep ini mengungkapkan, namun setelah ada dirinya, malah disuruh. Maka, ini bagian dari melecehkan dirinya. “Ini saya hadir sebagai pimpinan DPRD, seharusnya menghargai kami yang datang. Apalagi, hanya sekedar untuk mengapresisi, ” tuturnya.

Herman Dali Kusuma berharap kepada Bupati Sumenep, untuk lebih mengajarkan etika dan sopan santun dimuka umum kepada jajaran nya. ”Saya berharap Bupati Sumenep memberikan pembinaan terhadap Kepala Dinas Kesehatan Sumenep. Apalagi, saya merasa dilecehkan didepan umum“, harapnya.

Sementara itu, kepala Dinkes A. Fatoni belum bisa dikonfirmasi terkait masalah ini. Saat dihubungi melalui sambungan telepon yang bersangkutan tidak atif. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.