Rekomendasi Pengembalian DD Rp 1 Miliar Lebih

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Pekerjaan Dana Desa (DD) 2017 di Sumenep ternyata masih menyisakan pekerjaan rumah. Pasalnya, ada sejumlah desa yang harus mengembalikan dana transfer dari APBN ke kas desa karena kelebihan membayar dan kelebihan volume.

Tak tanggung-tanggung, dana yang harus dikembalikan mencapai Rp 1 miliar lebih. Hal itu terungkap dari hasil temuan dari inspektorat. Sehingga, desa secara kontinyu selalu disarankan untuk segera melakukan pengembalian atas DD yang diketahui ada kelebihan. 

Inspektur R Idris menjelaskan, dari temuan pihaknya sejumlah desa harus mengembalikan dana hingga Rp 1 miliar lebih. Dan, sudah direkomendasikan untuk segera melakukan pengembalian. “Setelah kami temukan ada kelebihan, maka harus mengembalikan. Wajib,” katanya.

Muat Lebih

‎Dia mengungkapkan, hampir di setiap kecamatan ada desa yang mengembalikan. Sayangnya, pria yang menjabat sebagai pelaksana tugas (Plt) Sekda ini enggan untuk menyebutkan detail masing-masing desa dimaksud. “Setiap kecamatan ada yang mengembalikan,” ucapnya. 

Kendati demikian, pihaknya memastikan jika realisasi DD Sudah lebih baik dari tahun sebelumnya. Ini harus terus dikembangkan, agar di tahun yang akan datang lebih bagus lagi. “Tahun kemarin pengelolaan DD sudah transparan, dan juga kualitasnya lebih bagus,” ungkapnya. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.