Madurazone, Sumenep – Pemandangan berbeda terjadi dalam sidang paripurna Istimewa DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur Selasa (13/2/2018). Kali ini, sidang pelantikan anggota DPRD mayoritas tak dihadiri pimpinan OPD (Organisasi Perangkat Daerah).
Pantauan madurazone.co di gedung Parlemen, hanya segelintir pimpinan OPD yang hadir. Namun, mayoritas diwakilkan kepada stafnya, baik sekretaris maupun kepala bidang (kabid). Juga, sejumlah camat banyak yang tidak hadir pada kesempatan tersebut.
Maklum, pada acara pelantikan anggota DPRD dari Fraksi PAN itu bupati Sumenep Dr. KH A. Busyro Karim tidak hadir. Kabarnya, Baik politisi PKB, sejumlah pimpinan OPD dan Camat sedang ada kegiatan lain yang tidak bisa ditinggalkan.
Pada kesempatan itu hanya wakil bupati (wabup) Achmad Fauzi yang tampak hadir di sidang paripurna istimewa itu. “Bukan tidak hadir pimpinan, tetapi mereka punya kegiatan lain. Kan ada yang juga sebagian hadir sendiri,” kata wabup Achmad Fauzi singkat
Paripurna Istimewa DPRD Sumenep ini menetapkan Ahmad sebagai anggota dewan dari fraksi PAN menggantikan Iskandar dari dapil V (Kecamayan Gapura, batang-batang, Dungkek dan Batu Putih). (yas/yt)