Madurazone.co, Pamekasan – Ketua komisi I DPRD Pamekasan, Madura, Jawa Timur Ismail mendesak pemkab setempat untuk segera merealisasikan program smart city. Sebab, anggaran itu sudah dicairkan, dan tingal menunggu pelaksanaanya.
Program smart city ini memang sudah dianggarkan dalam APBD Pamekasan 2018 sebesar Rp 7,5 miliar. Namun, juga ada sisa anggaran sisa Rp 1,5 miliar dari tahun anggaran sebelumnya.
“Anggaranya sudah ada dan terbilang cukup besar. Maka, sudah selayaknya untuk segera direalisasikan. Apa yang masih ditunggu. Padahal, program tersebut sangat ditunggu oleh masyarakat, ” ujarnya.
Maklum, kegiatan itu sangat diharapkan oleh warga Pamekasan. Misalnya, pemasangan 1000 wifi dan CCTV. “Ini kan manfaatnya besar bagi masyarakat, seharusnya sudah bisa dilaksakan agar kota cerdas bisa cepat diterima masyarakat, ” tukasnya. (red)