Nia Kurnia Sebut Anak Berkebutuhan Khusus Bisa Maju dan Berkarya

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Keberadaam Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) di Sumenep, Madura, Jawa Timur harus menjadi perhatian. Sebab, mereka juga memiliki potensi atau skill yang perlu dikembangkan.

“Semua elemen harus bisa menggali potensi ABK, kemudian berupaya melatih dan membimbingkan. Sehingga, mereka juga akan menghasilkan karya,” kata ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Sumenep Nia Kurnia.

Muat Lebih

Menurutnya, tim pengajar (guru) untuk anak ini harus memiliki kemampuan lebih dibandingkan dengan guru biasa. Sebab, yang dihadapi juga berbeda. Maka, guru dituntut untuk sabar dan ikhlas. “Orang tua juga harus memberikan bimbingan khusus, agar bisa menjadi anak hebat dan juga berkontribusi di tengah masyarakat, ” ujarnya.

IMG-20180331-WA0021

Dia mengungkapkan, pihaknya optimis anak berkebutuhan khusus memiliki optimisme dan termotivasi dalam hidupnya, apabila orang tua dan masyarakat peduli terhadap mereka.

“Mereka perlu kasih sayang dan perhatian kita semua agar tidak ada satupun dari mereka yang tidak termotivasi meraih prestasi sekaligus mandiri dalam menjalani kehidupannya. Yang jelas, pemerintah daerah telah hadir dengan menyediakan lembaga-lembaga pendidikan khusus untuk ABK itu.” pungkasnya. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.