Fantastis..! Gelontor Rp 90 Miliar Untuk THR ASN di Sumenep

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur tahun ini menganggarkan sebesar Rp90 miliar untuk tunjangan hari raya (THR) bagi aparatur sipil negara (ASN).

Pelaksana tugas Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset (BPKA) Sumenep, Imam Sukandi mengatakan anggaran tersebut belum termasuk anggatan gaji ke 13.

Muat Lebih

“Untuk anggaran THR berkisar Rp90 miliar. Sementara anggatan gaji ke 13 berkisar diantara Rp90 miliar juga. Tapi itu masih belum pasti, nanti malam kami akan rapat lagi,” katanya, Rabu, 30 Mei 2018.

Menurutnya, penganggaran THR ASN dan gaji ke 13 itu diseauailan dengan peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Setiap ASN mendapatkan THT sebesar satu kali gaji.

Pencairan gaji ke 13 dan THR tidak sama. “Pencairan THR akan dilakukan awal Juni mendatang atau sebelum lebaran,” katanya.

Sementara gaji ke 13 kata Imam, akan dicairkan akhir bulan Juni. “Dengan demikian gaji ke13 diterima Juni hingga Juli, ini sesuai kebijakan semenjak 10 tahun lalu, itu ditujukan agar ASN bisa membantu terutama untuk anak-anak sekolah mereka,” tegasnya. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.