Madurazone.co, Sumenep – Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah di Batuan, Sumenep, Madura, Jawa Timur diprediksi akan penuh 2019 mendatang. Otomatis, keberadaanya tidak bisa lagi menampung sampah yang akan masuk ke TPA ini.
Sayangnya, APBD Sumenep 2019 tidak mengakomodir pembangunan TPA baru. Padahal, lahan di Batuan untuk dijadikan pembuangan sampah itu masih terbilang cukup luas. Jadi, masih memungkinkan dilakukan pembangunan.
“Tempat penampungan sampah akan penuh di akhir 2019. Sebab, lokasi yang tersisa hanya sedikit. Sementara setiap harinya sampah yang masuk bisa mencapai 20 ton. Otomatis, cepat mengalami penumpukan sampah, ” kata Ach. Junaidi, Kepala UPT TPA didampingi Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Agus Salam.
Sehingga, sambung dia, diperlukan pembangunan tempat baru untuk menampung sampah dari Kota, Kalianget dan Batuan ini. Hanya saja, lokasinya tepat berada di sekitar TPA itu. “Karena ditempat masih terdapat hektaran lahan milik pemkab yang bisa digunakan, ” ucapnya.
Junaidi menegaskan, pembangunan itu belum ada anggaran. Di APBD Sumenep tidak terlihat ada alokasi anggaran untuk pembangunan sampah. “Belum ada (Anggaran, Red). Jadi, kemungkinan belum ada pembangunan di tahun depan. Gak tahu jika di PAK, ” tuturnya.
Berapa biaya yang dibutuhkan?, Junaidi menuturkan jika mengacu kepada yang lama, pembangunan itu bisa membutuhkan anggaran sekitar Rp 5-6 miliar. “Itu diperuntukkan untuk sel sampah saja. Sekitar itu kalau yang dulu, ” tuturnya.
Untuk itu, pihaknya berharap ada solusi dalam penanganan sampah ini. Sehingga, saat sudah terjadi overload, tidak sibuk untuk melakukan pembungan sampah, dengan mempersiapkan fasilitasnya. (nz/yt)