Penolakan Calon Kades Dari Luar di Sumenep Menguat

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Penolakan atas calon kepala desa (Cakades) dari luar wilayah makin santer didengar di Sumenep, Madura, Jawa Timur. Sebab, kabar mulai beredar akan ada banyak calon pimpinan desa itu dari luar desanya.

Penolakan itu salah satunya datang dari puluhan warga di Desa Sera Timur, Kecamatan Bluto. Sejumlah warga mendatangi kantor balai desa atau sekretariat pemilihan kepala desa Sera Timur.

Muat Lebih

Peristiwa yang sama juga terjadi di Desa/Kecamatan Ganding. Sejumlah warga mendatangi balai desa dengan cara membawa poster yang bertuliskan tentang penolakan cakades dari luar daerah.

Sejumlah petugas Kepolisian dari Polres Sumenep diterjunkan guna mengamankan aksi yang dilakukan warga.

Taufiqurrahman Camat Bluto meminta bagi cakades yang hendak mendaftar untuk menunda hingga kondisi aman.

“Kami minta untuk ditunda dulu sampai kondisi lebih tenang. Karena kalau melihat kondisi seperti ini (ricuh) kan tidak memungkinkan,” katanya.

Soal penolakan warga, pihak panitia tetap akan memegang aturan sesuai perundang-undangan yang berlaku. “Kami di Forpimka tetap menjaga di desa yang akan melaksanakan Pilkades ini aman dan tertib sampai pelaksanaan Pilkades nanti,” tukasnya. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.