Madurazone.co, Sumenep – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Kangean Sumenep (IMKS) menggelar aksi ke kantor DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, Senin (26/8/2019). Mereka menuntut ifrastruktur menjadi perhatian wakil rakyat asal Dapil VI (Kangayan, Arjasa, dan Sapeken).
Mereka menggelar aksi ke kantor dewan dengan cara melakukan orasi secara bergantian. Mereka menyerukan aspirasi tentang infrastruktur, pendidikan dan pelayanan kesehatan. Massa juga membawa poster salah satunya bertuliskan Kawal Tuntas Kesejahtetaan Masyarakat dan lainnya.
“Kami meminta anggota dewan dari dapil VI untuk memperhatikan masalah infrastruktur. Sebab, masalah ini belum tuntas. Banyak jalan yang belum digarap, sehingga tertinggal dari daratan, ” kata Korlap Aksi dalam orasinya.
Dia menuturkan, masalah pendidikan juga sangat tertinggal. Banyak sekolah rusak, dan tidak menjadi perhatian. “Pelayanan kesehatan juga belum maksimal. Di mana masih jauh dari harapan, bahkan ada perempuan hamil yang harus meninggal sebelum ada tindakan medis. Termasuk pelayanan publik lainnya, ” tuturnya.
Massa meminta wakil rakyat dari dapil VI untuk keluar menemui. Sayangnya, tak kunjung datang. Padahal, mereka akan memberikan Kado Kerja kepada para legislator itu. Hingga berita ini diturunkan aksi masih berlangsung. (nz/yt)