Ada Masker Gratis di Empat Titik Kota Sumenep

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur terus mengambil bagian dalam memutus mata rantai covid di Kota Sumekar. Salah satunya dengan cara melaunching Gerai Masker gratis di depan Masjid Jamik Sumenep, Jum’at (5/2/2021).

Kapolres Sumenep, AKBP Darman S.I.K menyampaikan gerai masker gratis tersebut ditempatkan di area kerumunan. “Bagi yang lupa bawa masker, maka tinggal singgah dan ambil masker gratis di gerai yang telah kami disediakan,” katanya.

Muat Lebih

Menurutnya, titik gerai masker tersebut tersebar di 4 titik. Diantaranya, Di area pasar, terminal, pelabuhan dan di depan masjid Jamik Sumenep. “Ini juga bagian dari mengedukasi masyarakat bahwa kalau pergi keluar rumah harus pakai masker,” tambahnya.

Perwira dengan dua melati di pundak ini mengungkapkan, pihaknya juga melakukan rapid tes gratis untuk masyarakat apabila merasa tidak enak badan. “Silahkan datang ke pos yang sudah ditentukan rapid gratis. Harapannya juga masyarakat tau dirinya terpapar covid atau tidak,” jelasnya.

Menurut Darman, erai masker gratis ini dilakukan mulai hari ini hingga seterusnya. Sebab, kata Darman, hal tersebut pihaknya bekerjasama dengan pihak perbankan untuk penyedia masker.

“Kita sediakan per titik seribu masker. Silahkan bagi masyarakat dipublikasikan kalau lupa bawa masker lupa, silahkan singgah di gerai-gerai masker gratis. Silahkan secukupnya untuk dipakai,” ucapnya. (nz/yt)

Pos terkait