Jatuh ke Air Mendidih, Warga Manding Alami Luka di Sekujur Tubuh

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Sial bagi Mohammad Anwar, 21, pekerja pabrik tahu asal Dusun Manding, Desa Manding Timur, Kecamatan Manding, Sumenep, Madura, Jawa Timur. Dia kecebur ke wadah pembuat tahu yang berisi air mendidih, Senin (8/11/2021).

Akibatnya, korban mengalami luka bakar hingga 96 persen. “Korban jatuh ke dalam kuali pembuatan tahu yang berisi air mendidih. Sehingga mengakibatkan korban mengalami luka bakar 96% di sekujur tubuhnya,” kata Kasubag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti.

Muat Lebih

Menurutnya, kejadian itu berawal saat korban mulai bekerja di pabrik tahu sebagai penjaga tungku api dalam memproduksi tahu. Kemudian, sekutar pukul 12.00 wib hujan turun dan atap asbes bocor karena terdapat kotoran. Akibat kebocoran itu tetesan air hujan membasahi tungku api yang menyebabkan api sering padam

“Atas inisiatif sendiri korban naik ke atap asbes untuk membersihkan kotoran agar tidak bocor. Namun tanpa sengaja korban menginjak atap asbes yang mengakibatkan atap asbes tersebut pecah. Dan, korban terjatuh ke dalam kuali yang ada air mendidih,” ucapnya.

Selanjutnya korban dibawa ke Puskesmas Manding dan dirujuk ke RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep. Saat ini korban masih dalam perawatan intensif. (nz/yt)

Pos terkait