Diminta Kerja Maksimal, Ketua Komisi I : Butuh Reaktualisasi Peran BPD di Sumenep

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Peran Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dalam proses kemajuan pembangunan dinilai sangat penting. Sebab, lembaga ini dianggap mampu melakukan pengawasan pada kegiatan untuk tepat sasaran, tepat guna, dan tepat waktu.

Hal tersebut disampaikan ketua komisi I DPRD Sumenep Darul Hasyim Fath dalam acara seminar Dialog dan Ke-BPD-an, Kamis (27/01/2022). Kegiatan dengan tema Menakar Peran Strategis BPD dalam tata kelola pemerintahan desa ini digelar di Universita Bahauddin, Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Muat Lebih

“BPD sebagai lembaga perwakilan berfungsi melakukan legislasi dan pengawasan di tingkat desa. Sehingga, peranannya harus maksimal sebagai bagian pemerintahan desa,” kata Politisi PDI Perjuangan usai memberikan materi dalan dialog ini.

Peranannya menjadi penting, menurut Darul, salah satunya melalukan redistribusi keadilan bagi rakyat yang berdaulat. Itu harus dilakukan dari berbagai sektor pembangunan di desa. Sehingga, lebih dirasa nyata oleh masyarakat yang memang mengharapkannya.

“Rasa keadilan dalam distribusi pembangunan itu harus dilakukan. Supaya absurditas demokrasi yang kerap berdampak pada kehilangan keyakinan rakyat untuk berdaulat, maka BPD harus mampu menjaga hak yang seharusnya di dapatkan,” tuturnya.

Mantan aktifis Jogyakarta ini meminta peran serta BPD harus lebih tingkatkan. Makanya, saat ini sangat dibutuhkan Reaktualisi peran sebagau bagian dari pesan suci demokrasi yang se sungguhnya. “Reaktualisasi ini menjadi penting, untuk masyarakat desa,” ungkap politisi asal Masalembu ini. (nz/yt)
,

Pos terkait