Madurazone. SUMENEP – Hipertensi atau biasa dikenal dengan tekanan darah tinggi menjadi penyakit yang perlu diantisipasi serius. Pasalnya, hipertensi bisa menyebabkan masalah kesehatan, seperti jantung dan stroke. Sehingga, perlu dilakukan antisipasi dini terhadap penyakit dimaksud.
Salah satunya, adalah dengan berolahrga yang tepat, menjaga pola makan yang baik, juga tidak merokok. Yang terpenting juga sering melakukan tensi tekanan darah, sehingga, masyarakat bisa tahu dan bisa melakukan tindakan dini.
“Paling tidak masyarakat tahu akan tekanan darahnya. Sehingga, bisa melakukan deteksi dini. Termasuk, menjaga pola makan sehat, olahraga dan tidak merokok,” kata dr. Ahmad Faizal Amir.
Sebab, sambung dia, penyakit darah tinggi memiliki dampak. Jika sudah parah maka bisa berpotensi terjadinya stroke, ginjal, ganguan metabolisme tubuh dan kerusakan organ-organ lain pada tubuh. “Kalau dibiarkan, maka bisa memperpendek usia penderita,” ujarnya.
Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah ini mengungkapkan, hipertensi ini ada yang disertai dengan dan ada juga yang tanpa ada gejala apapun. Yang tidak ada gejalanya, otomatis penderita tidak akan merasakan apapun atas penyakit tersebut.
“Sehingga, ini yang berbahaya, karena tidak ada alarm,” ungkapnya.
Sementara, terang dia, untuk yang ada gejalanya biasanya karena faktor genetik. Biasanya bagi yang keturunan biasanya disertai dengan kesemutan dan pusing. “Jika semacam ini, maka dipastikan masih bisa langsung dilakukan deteksi dini,” ucapnya.
Apa penyebab Hipertensi?, Dia menuturkan, hipertensi biasanya disebabkan lantaran pola makan salah, aktifitas berlebihan, gaya hidup tidak sehat dan merokok. “Makanya, jangan lupa untuk selalu memeriksakan tekanan darah secara rutin,” paparnya. (nz/yt)