Sepi Peminat, 11 Kecamatan “Nol” Pendaftar PPK Pemilu

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Rekruitmen Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk pemilu 2024 ternyata masih sepi peminat. Sebab, hingga hari ke tiga, masih ada 11 kecamatan dari 27 kecamatan belum ada yang mendaftar sebagai panitia penyelenggara tingkat kecamatan itu.

Data KPU Sumenep, hingga hari ke 3 ini jumlah pendaftar baru 37 orang dari 16 kecamatan. Dengan begitu, 11 kecamatan belum ada pendaftarnya. Yakni, Kecamatan Batuan, Bluto, Dasuk, Dungkek, Guluk-guluk, Kalianget, Masalembu, Nonggunong, Pragaan, Sapeken, dan Kecamatan Talango.

Muat Lebih

Sementara kecamatan yang banyak pendaftarnya adalah Kecamatan Arjasa, Batang-batang, Kota Sumenep, dan Kecamatan Manding dengan jumlah pendaftar masing-masing 4 orang.

Komisioner KPU Sumenep Rafiqi mengatakan, dari hasul rekapitulasi jumlah pendafta di sistem aplikasi Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan AD HOC (SIAKBA) masih ada 11 kecamatan yang belum ada pendfarnya.

“Jumlah itu sesuai berkas yang diterima di SIAKBA per hari ini,” katanya.

Padahal, sambung dia, warga yang telah mebuat akun SIAKBA sudah lebih dari 500 orang. Dari jumlah tersebut sebagian calon pendaftar hanya membuat akun dan ada yang telah mengisi data namun berkasnya belum lengkap.

“Jadi yang 37 itu adalah pendaftar yang telah menyerahkan berkas dalam SIAKBA,” terangnya.

Dia berharap sisa waktu ini dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat Sumenep, terutama bagi masyarakat yang peduli terhadap kwalitas demokrasi.

“Kesempatan ini harap dimanfaatkan dengan baik, dan ini terbuka untuk umum serta memiliki kesempatan yang sama,” ungkapnya.

Pemilu 2024 mendatang KPU Sumenep akan merekrut sebanyak 135 orang untuk PPK. Setiap kecamatan terdapat lima orang. (nz/yt)

Pos terkait