Gelar Upacara, Bupati Sumenep Dorong Pancasila Menjadi Fondasi Bermasyarakat

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Hari Lahir Pancasila dimanfaatkan Pemkab Sumenep, Madura, Jawa Timur untuk menggelar upacara, Kamis (1/6/2023). Upacara tersebut dipimpin oleh bupati Achmad Fauzi.

Hadir juga pada kesempatan itu Sekdakab Edy Rasiyadi, Anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan seluruh camat. Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) juga tampak hadir dalam kegiatan tersebut.

Muat Lebih

Bupati Sumenep Achmad Fauzi dalam keterangannya menjelaskan, hari lahir pancasila harus dimaknai secara luas dalam kehidupan sehari-hari. Yakni, menanamkan dan mengokohkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan masyarakat, berbangsa dan bernegara.

“Jadi, hari lahir pancasila ini harus dipahami untuk menyatukan dan menyamakan persepsi ideologis,” katanya.

Sebab, sambung dia, ideologi transnasional cenderung mulai mewabah dan terus mengalami peningkatan. Sebab, konsep ideologi itu masuk dari berbagai cara, merasuki kehidupan dan malah mengakar, termasuk kepada generasi bangsa.

“Maka menanamkan pancasila untuk menjadi keharusan. Bisa dilakukan melalui pengetahuan dan teknologi sebagai fondasi. Pancasila harus tetap tertanam dalam kehidupan masyarakat,” ungkapnya. (nz/yt)

Pos terkait