Permudah Pembayaran PBB P2, BPKAD Sumenep Gandeng BUMDes

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Banyak cara dilakukan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Untuk memaksimalkan pendapatan di sektor PBB P2 (Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan). Salah satunya, menggandeng Badan Usaha Miliki Desa (BUMDes).

Keberadaan BUMDes tentu saja sangat mudah dijangkau masyarakat. Sehingga, pembayaran bisa dilakukan dengan cepat dan tepat. “Ini salah satu trobosan kami. Kedepan Pemerintah Kabupaten dengan Pemerintah Desa akan terus bersinergi,” kataPlt. Kepala Bidang Pengelolaan Pendapatan Daerah (PPD) BPPKAD Sumenep Fardiansyah.

Muat Lebih

Menurutnya, kerjasama dengan pihak pemerintahan desa merupakan road map implementasi Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) Kabupaten Sumenep maka salah satu program atau kegiatan tahun 2023 adalah implementasi aplikasi Laku Pandai sebagai salah satu kanal pembayan PBB-P2.

“Salah Satu bentuk pemberdayaan terhadap Bumdes adalah dengan menjadi agen Laku Pandai dengan salah satu menunya sebagai kanal pembayaran PBB-P2, ini semakin mendekatkan pelayanan kepada masyarakat dalam hal pembayaran PBB-P2,” jelas dia.

Maka, terang dia, apabila kegiatan ini sudah berjalan, hendaknya masyarakat tidak menyia-nyiakan kesemapatan untuk melakukan pembayaran. “Dengan kemudahan yang kami berikan, langsung disambut dengan membayar tertib PBB P2,” ungkapnya.

Ferdian mengimbau masyarakat segera melakukan pembayaran PBB-P2 guna menghindari denda. “Denda itu dihitung apabila pembayaran dilakukan setelah jatuh tempo,” tegas dia. (nz/yt)

Pos terkait