Akibat Cuaca Buruk, Kapal Tanker Seroja Kandas di Perairan Kangean

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Kapal Tangker terdampar di pulau Kangean, Sumenep, Madura,, Jawa Timur. Kapal yang bertolak dari Makasar itu kandas diduga kandas lantaran dihantam ombak dengan ketinggiannya mencapai 3,5 meter.

Memang, saat kapal berlayar cuaca di perairan tersebut buruk. Hujan turun hampir setiap hari ditambah dengan tinggi gelombang yang berada pada kisaran 2,5 hingga 3,5 meter. Untungnya, dalam kejadian tersebut tidak menyebabkan adanya korban jiwa.

Muat Lebih

Informasi dari Polres Sumenep, kapal yang dinahkodai Herman itu berangkat dari Makasar dan hendak berlayar menuju Gresik, namun di tengah laut cuaca ekstrem. Sehingga, Sabtu (11/3/2024) ditemukan warga terdampar di Tanjung Tinggi Pulau Kangean.

“Saat ditemukan warga kondisi kapal mengalami larat atau rantai kapal sudah habis setengah segel,” kata Kasubag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti.

Kejadian tersebut, sambung dia, kemungkinan terjadi akibat cuaca buruk. Kendati demikian pihaknya masih melakukan penyelidikan secara menyeluruh, termasuk juga terhadap dampak lingkungannya.

“Yang pasti, kejadian tersebut tidak ada korban jiwa,” ucapnya. (nz/yt)

Pos terkait