Bupati Sumenep Raih Gelar Doktor, Dirut BPRS Bhakti Sumekar : Generasi Muda Tempuh Pendidikan Setinggi Mungkin!

  • Whatsapp

Madurazone. SUMENEP – Gelar Doktor yang diraih bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur Achmad Fauzi Wongsojudo dari Universitas Merdeka (Unmer) Malang mendapatkan respon Direktur BPRS Bhakti Sumekar Hairil Fajar. Pimpinan pelat merah itu mengapresiasi kepedulian bupati terhadap pendidikan meski dirinya disibukkan dengan kegiatan sebagai birokrat.

”Salut kepada Bapak bupati, yang telah membagi waktu untuk belajar hingga usia dewasa. Sebenarnya cukup sulit. Namun pak bupati bisa menjalani hingga usia dewasa saat ini sambil memimpin Sumenep. Kami sangat mengapresiasi,” kata Hairil Fajar.

Muat Lebih

Kesuksesan di bidang pendidikan, sambung dia, bagian dari prestasi yang mencerminkan integritas, dan tanggungjawab serta kepedulian pada dunia pendidikan. ”Suatu kebanggaan dan keteladanan bagi seorang pemimpin yang masih punya waktu menimba ilmu. Dan, Alhamdulillah meraih doktor” jelasnya.

Untuk itu, pihaknya meminnta generasi muda untuk menjadikan bupati Sumenep sebagai inspirasi dalam menempuh pendidikan. Maka, generasi muda bisa menempuh pendidikan setinggi mungkin.

Hairil Fajar menambahkan, apa yang diperoleh bupati dengan ilmunnya bisa memberikan azas manfaat untuk pembangunan dan kemajuan Sumenep ke depan. ”Dan, kami yakin dengan prestasi bupati di bidang pendidikan, maka instansi atau OPD di lingkungan pemkab akan lebih bagus dalam bekerja dengan baik dan berkualitas,” ujarnya.

Kemudian, Hairil Fajar mengucapkan selamat atas pencapaian Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo di bidang pendidikan itu. “Semoga menjadi inspirasi bagi kami dan masyarakat Sumenep,” harapnya. (nz/yt)

Pos terkait